Pembukaan Diklat Teknis Penyusunan Dokumen Perencanaan Pembangunan Daerah Bagi Pejabat Pengawas (Eselon IV)

By mnh
Rate this item
(3 votes)

Baso. J.F. Kennedy pernah menyampaikan "Usaha dan keberanian tidak cukup tanpa tujuan dan arah perencanaan". Pernyataan tersebut layak menjadi dasar pelaksnaan Pembukaan Diklat Teknis Penyusunan Dokumen Perencanaan Pembangunan Daerah Bagi Pejabat Pengawas (Eselon IV) dilaksanakan pada Senin, 26 Februari 2018 pukul 09.00 bertempat di Aula Proklamasi, Gedung Utama Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Kemendagri Regional Bukittinggi. Acara dimulai dengan doa oleh perwakilan peserta, pembacaan laporan pembukaan oleh Kepala Bidang Pengembangan Kompetensi Pengawas, Administrator dan Jabatan Tinggi Pertama (Bidang I), Bapak Sarjayadi, S.S serta dilanjutkan sambuatan dan pembukaan secara resmi oleh Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Kemendagri Regional Bukittinggi.

Dalam laporannya, Kepala Bidang I, Bapak Sarjayadi, S.S menyampaikan kegiatan diklat akan diselenggarakan dari 26 Februari s.d 02 Maret 2018.  Selama Kegiatan, peserta akan diberikan sejumlah materi yaitu; Building Learning Commitment, Overview Perencanaan Pembangunan Daerah, Dokumen Perencanaan Pembangunan Daerah,  Penyusunan Rencana Strategi OPD dan Penyusunan Laporan Kinerja. Peserta yang dimaksud sejumlah 60 Orang berasal dari Kabupaten Mentawai, Kabupaten Nias, Kabupaten Pasaman Barat, Kabupaten Niasa Utara, Kabupaten Nias Selatan, Kabupaten Solok Selatan dan Kabupaten Tebo. Selanjutkan acara dibuka secara resmi dan arahan dari Kapus PSDM Kemendagri Regional Bukittinggi.

Kepala Pusat PSDM Kemendagri Regional Bukittinggi, Bapak. Drs. H. Sukriadi Sawai, M.Si menyampaikan pentingnya hidup sesuai dengan nilai-nilai kehidupan yang menyuburkan kebaikan selama bekerja. Nilai tersebut adalah kejujuran, keikhlasan, semangat berinovasi, berani bermimpi dan tidak kalah penting adalah sikap qonaah. Qonaah bermakna mencukupkan dan meyakini pemberian Alloh Subahana Wa Taala adalah yang terbaik untuk kita dan dengan pemberian tersebut tiap manusia harus berlomba berbuat baik. Perbuatan baik yang paling cerdas adalah mengingat kematian dan dengannya setiap aparatur perencana tidak melakukan perbuatan yang melanggar aturan agama dan negara. Akhirnya Kapus PSDM membuka secara resemi dengan pengetukan palu acara sebanyak tiga kali

Acara ditutup dengan menyanyikan lagu-lagu wajib, lagu daerah dan lagu kebangsaan oleh kelompok paduan suara

narahubung

  • 001.jpg
  • 007.jpg
  • 008.jpg
  • 009.jpg
  • 010.jpg
  • 011.jpg

Pengunjung

699839
Hari ini
Kemarin
Minggu ini
Minggu lalu
Bulan ini
Bulan lalu
Seluruh
253
388
17006
677455
26500
17891
699839

IP Anda: 18.97.9.170
(22-03-2025) (04:20)

Hubungi Kami.

PUSAT PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA REGIONAL BUKITTINGGI.

Jl. Raya Bukittinggi - Payakumbuh KM.14, Tabek Panjang, Kec. Baso, Sumbar - 26192
Telp. 0752-28241/Fax. 0752-28240

 

 

 

 

Link terkait

 

Peta PPSDM