Kegiatan PKA Angkatan 3 dibuka secara daring oleh Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Dalam Negeri RI Dr. Sugeng Haryono yang pada kesempatan tersebut beliau juga memberikan sambutan kepada peserta pelatihan. Kegiatan PKA Angkatan 3 dilaksanakan mulai tanggal 9 Mei sampai dengan 15 September 2022 menggunakan metode Blended Learning. Sebanyak 40 orang peserta mengikuti kegiatan tersebut yang berasal dari Pemerintah Kabupaten Deli Serdang, Kota Pekanbaru, Kota Dumai, Kabupaten Siak, Kabupaten Kampar, Kabupaten Rokan Hulu dan Kabupaten Dharmasraya.
Dalam Sambutannya, Kepala BPSDM menyampaikan bahwa dengan adanya status pemimpin, belum serta merta diiringi oleh kemampuan seseorang untuk mempimpin. Oleh karena itu, kegiatan pelatihan penting dilakukan untuk meningkatkan kemampuan kepemimpinan. Karena menjadi pemimpin tidaklah mudah, akan tetapi bagi yang memiliki kemampuan, akan memungkinkan bagi seorang pemimpin untuk sukses mencapai target/visi organisasi walaupun memiliki keterbatasan dalam hal Sumber Daya Manusia, Anggaran, waktu dan keterbatasan lainnya. Pelatihan Kepemimpinan Administrator menjadi salah satu upaya untuk meningkatkan kemampuan kepemimpinan tersebut.
Dr. Sugeng Haryono menambahkan bahwasanya keterampilan seorang pemimpin tidak cukup sampai tahap “tahu” atau Kognitif saja. Keterampilan yang juga diperlukan oleh seorang pemimpin adalah sisi Afeksi agar bisa mengelola sumber daya manusia yang dipimpin dengan baik. Selain itu sisi Psikomotor juga perlu diperkuat contohnya keterampilan membuat rencana kerja atau mengelola anggaran. Dengan semua keterampilan tersebut, seorang pemimpin akan mampu mengelola sumber daya yang ada dalam menyelesaikan tugas dan mencapai visi organisasi.
Menutup sambutan, Kepala BPSDM Kemendagri mengucapkan terima kasih kepada Panitia Penyelenggara dan Pejabat BKPSDM Instansi Peserta yang menghadiri kegiatan pembukaan dan memberikan semangat kepada peserta dan berharap pelaksanaan kegiatan dapat dilaksanakan secara optimal walaupun kegiatan dilaksanakan secara online.